24 Juni 2012

Wonderful Day! Love is in the air

Today is my wonderful day!!

Selalu great time kalau kita menghabiskannya bersama keluarga, dan hari ini adalah salah satu hari terbaik dalam hidupku.

Memang benar, kebahagiaan gak selalu harus dihubungkan dengan harta atau uang. Tapi hari ini, suamiku sayang memberi kami kesempatan bersenang-senang di luar kebiasaan. Mungkin karena anak-anak sudah melewatkan masa ujian, atau mungkin karena dia juga sedang ingin 'berboros' ria.


Kami memulainya dengan berwisata kuliner. Tapi namanya juga orangtua yang isi kepalanya hanya memikirkan kesenangan anak-anak, jadi meskipun lidah kami kurang cocok dengan menu serba instan ala Pizza tetap saja kami menuruti keinginan anak-anak yang bahkan setengah memohon saat memintanya.

Ya sudahlah, dituruti saja. Walaupun saya dan suami sempat berpandang-pandangan saling mengerti apa isi kepala ketika nasi meatballs pesanan Ayah tiba karena baru masuk sebutir saja, wajah Ayah kelihatan sudah eneq banget. Maaf ya sayang.... ini demi anak-anak.

Dan begitulah, anak-anak menikmati Pizza mereka dengan lahap, kakak bahkan menghabiskan dua mangkuk sup sekaligus, jatahnya dan jatah Abang. Sementara Fira menyantap garlic bread dan dua potong pizza meatlovers.

Saya sendiri memilih sup dan dua potong pizza. Sementara sisanya, Abang dan Kakak yang menghabiskan. Keduanya ternyata tak bisa menghabiskan sampai tuntas tapi masih terus merengek minta tambahan es krim. Kami tertawa terbahak-bahak ketika melihat seorang ibu yang membeli es krim seperti permintaan mereka, yang ternyata tempatnya keciiiil banget dan saya pun berbisik "Kalau beli es krim di minimarket depan rumah, kita bisa dapat yang besar. Rugi kak ah!" dan negosiasi Emakpun sekali lagi berhasil. (Tips hemat nih!)

Setelah itu, Ayah tiba-tiba memberi kejutan lain. Ia mengajak kami memilih tempat tidur baru dan meja dapur baru untuk lantai satu rumah kami yang minggu depan akan berganti lantai. Waaaaah, senangnya bukan main! Biar deh capek, biar deh sekalian. Jarang-jarang loh Ayah mau mengajak kami berbelanja.

Sayangnya, ketika barang diantar. Saya melupakan satu hal. D.E.B.U. Debu yang dibawa oleh plastik pembungkus Spring Bed itu.

Yap! Asma yang sudah lama dijaga-jaga pun kambuh di saat kami tengah mengagumi barang baru. Yaah. Ini mungkin kombinasi kelelahan dan debu yang jadi satu. Tapi tetap saja, saya bahagia banget. Bahagia lihat anak-anak yang mengetes tempat tidur baru, bahagia melihat senyum suami karena berhasil memenuhi keinginan kami mengganti tempat tidur tua yang sudah reot dan bahagia karena sekali lagi kami memilih bersama dan ehem.... kelak menggunakannya bersama.

Ah. Love is in the air today!